Langkah
Mudah Mengaktifkan Mobile Banking BCA
Bank Central Asia atau yang lebih dikenal
dengan bank BCA merupakan salah satu bank ternama yang ada di Indonesia. Bank
ini terkenal akan fasilitas-fasilitas perbankan yang lebih unggul dari pada
bank-bank lainnya. Bank BCA ini jugalah yang pertama kali mempelopori adanya
Anjungan Mesin Tunai atau (ATM) yang sekarang sudah menjadi fasilitas wajib
bagi kebanyakan bank. Untuk mempermudah transaksi perbankan para nasabahnya,
bank BCA menyediakan layanan berbasis interent yang bisa diakses dengan mudah
melalui Smartphone masing-masing nasabah. Layanan ini dinamakan dengan Mobile
Banking BCA (m-BCA). Untuk mengaktifkan Mobile
Banking Bca simak penjelasannya berikut ini.
Syarat
dan Ketentuan Mendapatkan m-BCA
- Memiliki rekening BCA dan juga ATM BCA
- Memiliki nomor GSM aktif yang salah satunya berasal dari tiga operator berikut (XL, Indosat, dan Telkomsel) dan pastikan kartu Anda sudah m-BCA Ready.
Lakukan
Registrasi Nomor Hp di ATM BCA
Setelah syarat di atas dipenuhi, langkah
selanjutnya adalah mendaftarkan nomor HP Anda ke ATM dengan langkah sebagai
berikut :
- Datangai ATM BCA terdekat lalu masukkan kartu ATM Anda dan ketikkan PIN ATMnya
- Di layar ATM akan muncul beberapa pilihan menu, lalu pilih saja menu "Daftar E-Banking / Auto Debet" dan lanjutkan dengan memilih menu "Mobile Banking". Di layar ATM akan muncul persetujuan , lalu tekan "yes".
- Setelah itu Anda diminta untuk mengetikkan nomor Handphone Anda. Cek sekali lagi nomor yang Anda masukkan lalu tekan "yes"
- Masukkan 6 digit PIN baru untuk mobile banking Anda.
- Masukkan 6 digit PIN nya sekali lagi untuk konfirmasi
- Registrasi selesai, bukti pendaftran Anda akan diprint lewat struk. Jangan lupa untuk menyimpan baik-baik struk ini
Langkah mengaktifkan Mobile Banking BCA melalui hp atau datang ke kantor Cabang :
Melalui HP
- Pilih menu m-BCA di HP Anda, kemudian pilih menu "m-admin"
- Pilih menu "aktivasi". Jangan lupa untuk klik "yes" sebagai tanda persetujuan untuk notifikasi
- Anda kemudian diminta untuk memasukkan 7 digit nomor ATM BCA yang Anda gunakan untuk registrasi m-BCA. Jika sudah tekan "yes"
- Masukkan PIN m-BCA Anda dan tekan "yes" lagi
- Setelah itu tunggu beberapa saat. Anda akan menerima sms notifikasi bahwa pendaftaran layanan m-BCA Anda sudah berhasil
- Aktifasi m-BCA selesai. Sekarang Anda bisa menggunakan menu m-BCA yang ada di ponsel Anda untuk melakukan berbagai aktifitas perbankan seperti cek saldo, transfer dana ke sesama rekening BCA atau diluar rekening BCA, membayar tagihan listrik dan telephon dan juga berbagai transaksi perbankan lainnya.
Jika Anda mengalami kesulitan untuk mengaktifkan Mobile Banking
BCA melalui hp, Anda bisa mendatangi kantor cabang BCA
terdekat di kota Anda untuk meminta bantuan. Pastikan Anda membawa dokumen
persyaratan seperti Buku Tahapan, kartu ATM, Kartu Identitas, atau Kartu Tanda
Pengenal Nasabah Giro untuk pemegang rekening Giro.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar